Gara-gara Nikita Mirzani Profesi Tukang Obat Kembali Diingat Warga
Ada banyak profesi dengan nama depan "Tukang" seperti Tukang Batu, Tukang Bakso, penyanyi keliling disebut Tukang Ngamen. Profesi atau pekerjaan mandiri yang dikatagorikan dengan nama Tukang berkembang sesuai perkembangan jaman. Setelah listrik ditemukan dan menerangi dunia, akhirnya ada Tukang Listrik. Begitu pula Tukang Sayur, Tukang Odong-dong dan sebagainya. Kalau dibikin daftar dan survey , pasti banyak bisnis mandiri yang disebut Tukang. Masyarakat kecil sampai orang kaya membutuhkan keberadaan dan pelayanan para tukang ini, kecuali tukang tipu. Tidak ada orang normal yang ingin bertemu dengan tukang tipu, yang pasti merugikan, bahkan dalam katagori lebih ringan seperti tukang bohong, tukang rayu dan sebagainya. Selain penguasaan product knowledge, Tukang Obat sangat pandai dalam berekspresi dan mengatur intonasi vocal, bahkan busana yang dikenakannya (gosulsel.com) Belakangan ini Nikita Mirzani alias Nyai Nikita, artis dan presenter ini membuat nama Tukan...